Beberapa Peluang Usaha Untuk Para Remaja

12.26
Advertisement

Beberapa Peluang Usaha Untuk Para Remaja - Masa remaja katanya adalah masa paling menyenangkan dan indah dan terkadang karena indahnya seringkali para remaja lalai dan tidak mampu memanfaatkan peluang dan kesempatan yang ada. Ingat! kompetisi hidup semakin ketat dan untuk itulah mulai sekarang kamu harus bisa mempersiapkan diri untuk menghadapi persaingan hidup yang semakin kompetitif ini. Salah satu cara yang bisa dilakukan oleh para remaja adalah dengan mencari dan menemukan peluang dan kesempatan usaha yang cocok dan pas dan tidak menggangu aktifitas sehari hari dan juga peluang usaha ini bisa untuk menambah uang jajan kalian. Berikut disini saya akan memberikan beberapa peluang usaha yang bisa dilakukan dan digunakan untuk para remaja diantaranya :

1. Menjalankan Usaha Souvenir

Souvenir merupakan barang yang biasanya di jadikan sebagai buah tangan atau oleh-oleh ketika pulang dari acara seperti pernikahan. Tidak ada salahnya jika anda mencoba membuat aneka souvenir yang menurut anda unik dan di sukai banyak orang. Namun apabila usaha anda cukup ramai dengan jumlah pesanan yang banyak setiap harinya, anda harus mencari karyawan agar bisa memenuhi permintaan dari pesanan tersebut.

2. Mendirikan Usaha Aksesoris

Peluang usaha berikutnya ini sangat pas dan cocok untuk para remaja putri. Perempuan sangat menyukai aksesoris, bahkan aksesoris menjadi salah satu bagian dari fashion perempuan. Karena anda sendiri pecinta aksesoris, tidak ada salahnya bukan apabila memulai usaha aksesoris skala kecil. Nantinya apabila produk yang anda jual laku keras, silahkan kembangkan usaha anda dan besarkan bisnis aksesoris tersebut. Banyak sekali contoh dari aksesoris yang bisa anda buat, seperti kalung, gelang, cincin, bros dan lain sebagainya. Selain menjual produk anda di rumah, anda juga bisa menjualnya di toko aksesoris di sekitar rumah anda.

3. Mengembangkan ide Usaha Membuat Boneka

Dan ini dia barang yang paling di sukai oleh kebanyakan wanita. BONEKA, merupakan benda yang pasti di miliki oleh perempuan, bahkan tak sedikit anak balita laki-laki yang menyukai boneka. Anda bisa memulai usaha boneka ini, entah bonekanya anda buat sendiri atau membelinya dari distributor dengan harga grosir. Namun karena usaha ini berbasis rumahan, alangkah baiknya jika bonekanya anda buat sendiri.

4. Mencoba mengembangkan Usaha Menjahit

Saat ini banyak orang yang membutuhkan jasa menjahit, terutama di saat mendekati hari lebaran dan masuk sekolah. Banyak orang tua yang menjahitkan pakaiannya mulai dari baju dan celana. Anda tentu bisa mencoba usaha menjahit ini, apabila anda tidak memiliki ketrampilan menjahit, ikuti saja kursus dan les menjahit di sekitar rumah anda. Peluang usaha ini terbilang lumayan, selama hasil jahitan anda memuaskan akan banyak orang yang menjahit di rumah anda dan menjadi pelanggan tetap.

5. Menjalankan gagasan bisnis online.

Era digital sekarang ini memungkinkan kita untuk bisa memanfaatkan perkembangan internet yang semakin pesat ini. Salah satunya adalah dengan mencoba mengembangkan atau menjalankan gagasan bisanis online ini. Tertarik untuk menjalankan bisnis online ini? silahkan anda bisa membaca artikel saya yang berjudul 4 PILIHAN BISNIS ONLINE TERBARU UNTUK REMAJA yang juga telah saya tulis sebelumnya di blog ini.

Nah, itulah beberapa peluang usaha untuk para remaja yang dapat di jalankan baik oleh remaja putri, remaja putra, ibu rumah tangga dan wanita karir. Selama usaha tersebut bisa anda kuasai, tidak ada salahnya bukan jika mencoba. Toh, rata-rata usaha di atas bisa di mulai dengan modal kecil. Cukup sekian dan terimakasih.

You Might Also Like

0 komentar